Sabtu, 13 November 2010

Dangdut - Dewi Persik: Goyang Asoi (seksi)

Indonesia Mencari Bakat - Putri Ayu (Full & HQ)

Musik Seriosa

Musik Seriosa
Adalah musik bagian dari musik klasik yang lebih menonjol pada vokal dengan teknik vibrasi yang mencapai mutu tinggi.

Tokoh-tokoh musik Seriosa Indonesia
Amir Pasaribu
Seorang tokoh musik Indonesia yang merupakan seniman intelektual, pemikir, dan penulis.
Cornel Simanjutak
Lahir di Balige, Sumatera 1920 dan meninggal 15 September 1946 di Pakem, Yogyakarta. Beliau meninggal sebagai pahlawan dua medan, yaitu sebagai Patriot Bangsa dan Seniman. Lagunya yang mengobarkan semangat perjuangan yaitu MAJU TAK GETAR. Lagu seriosa yang diciptakan adalah : O’Angin, Kemuning, Kenangan, Wijaya Kesuma, Citra, dll
Liberty Manik
Lahir di Sidikalang, Tapanuli 1924. Merupakan DOCTOR MUSIC yang di raihnya di Frie Universitat , Berlin, Jerman Barat. Lagu kebangsaan yang diciptakannya antara lain : Satu Nusa Satu Bangsa.
Ibu Sud ( Sarijah) Isteri dari Bintang Sudibyo
Lahir 26 Maret 1908 di Sukabumi. Lagu yang di ciptakan dari tema kebangsaan, anak-anak dan cinta tanah air, antara lain : Kupu-kupu, Tukang Kayu, Berkibarlah Benderaku, Tanah Airku, Merah Putih, Indonesia Tumpah Darahku, dll.
Mochtar Embut
Lahir di Ujung Pandang, 5 Januari 1934. Lagunya : Pemilu dan Keluarga Berencana.
R.AJ Sujasmin
Lahir di Yogyakarta, 25 Maret 1913. Lagunya antara lain : Antara Tugas dan Cinta, Hanya Sepekan, dan Peristiwa Cikini (Musik Film).
http://pashaiful.blogspot.com/2009/02/bahan-ajar.html
Menurutku musik seriosa sangat sulit dipelajari, karena membutuhkan teknik suara yang matang.

Musik Dangdut

Dangdut merupakan salah satu dari genre seni musik yang berkembang di Indonesia. Bentuk musik ini berakar dari musik Melayu pada tahun 1940-an. Dalam evolusi menuju bentuk kontemporer sekarang masuk pengaruh unsur-unsur musik India (terutama dari penggunaan tabla) dan Arab (pada cengkok dan harmonisasi). Perubahan arus politik Indonesia di akhir tahun 1960-an membuka masuknya pengaruh musik barat yang kuat dengan masuknya penggunaan gitar listrik dan juga bentuk pemasarannya. Sejak tahun 1970-an dangdut boleh dikatakan telah matang dalam bentuknya yang kontemporer. Sebagai musik populer, dangdut sangat terbuka terhadap pengaruh bentuk musik lain, mulai dari keroncong, langgam, degung, gambus, rock, pop, bahkan house music.
Penyebutan nama "dangdut" merupakan onomatope dari suara permainan tabla (dalam dunia dangdut disebut gendang saja) yang khas dan didominasi oleh bunyi dang dan ndut. Nama ini sebetulnya adalah sebutan sinis dalam sebuah artikel majalah awal 1970-an bagi bentuk musik melayu yang sangat populer di kalangan masyarakat kelas pekerja saat itu.
http://id.wikipedia.org/wiki/Dangdut
Menurutku musik dangdut adalah musik yang enak didengarkan dan dapat membuat seorang ingin bergoyang.


D'BAGINDAZ ~ APA YANG TERJADI { OFFICIAL VIDEO }

Musik Kroncong

Jenis keroncong

Musik keroncong lebih condong pada progresi akord dan jenis alat yang digunakan. Sejak pertengahan abad ke-20 telah dikenal paling tidak tiga macam keroncong, yang dapat dikenali dari pola progresi akordnya. Bagi pemusik yang sudah memahami alurnya, mengiringi lagu-lagu keroncong sebenarnya tidaklah susah, sebab cukup menyesuaikan pola yang berlaku. Pengembangan dilakukan dengan menjaga konsistensi pola tersebut. Selain itu, terdapat pula bentuk-bentuk campuran serta adaptasi.

Asal-usul

Akar keroncong berasal dari sejenis musik Portugis yang dikenal sebagai fado yang diperkenalkan oleh para pelaut dan budak kapal niaga bangsa itu sejak abad ke-16 ke Nusantara. Dari daratan India (Goa) masuklah musik ini pertama kali di Malaka dan kemudian dimainkan oleh para budak dari Maluku. Melemahnya pengaruh Portugis pada abad ke-17 di Nusantara tidak dengan serta-merta berarti hilang pula musik ini. Bentuk awal musik ini disebut moresco (sebuah tarian asal Spanyol, seperti polka agak lamban ritmenya), di mana salah satu lagu oleh Kusbini disusun kembali kini dikenal dengan nama Kr. Muritsku, yang diiringi oleh alat musik dawai. Musik keroncong yang berasal dari Tugu disebut keroncong Tugu. Dalam perkembangannya, masuk sejumlah unsur tradisional Nusantara, seperti penggunaan seruling serta beberapa komponen gamelan. Pada sekitar abad ke-19 bentuk musik campuran ini sudah populer di banyak tempat di Nusantara, bahkan hingga ke Semenanjung Malaya. Masa keemasan ini berlanjut hingga sekitar tahun 1960-an, dan kemudian meredup akibat masuknya gelombang musik populer (musik rock yang berkembang sejak 1950, dan berjayanya musik Beatle dan sejenisnya sejak tahun 1961 hingga sekarang). Meskipun demikian, musik keroncong masih tetap dimainkan dan dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat di Indonesia dan Malaysia hingga sekarang.

Perkembangan keroncong masa kini

Setelah mengalami evolusi yang panjang sejak kedatangan orang Portugis di Indonesia (1522) dan pemukiman para budak di daerah Kampung Tugu tahun 1661 [1], dan ini merupakan masa evolusi awal musik keroncong yang panjang (1661-1880), hampir dua abad lamanya, namun belum memperlihatkan identitas keroncong yang sebenarnya dengan suara crong-crong-crong, sehingga boleh dikatakan musik keroncong belum lahir tahun 1661-1880.
Dan akhirnya musik keroncong mengalami masa evolusi pendek terakhir sejak tahun 1880 hingga kini, dengan tiga tahap perkembangan terakhir yang sudah berlangsung dan satu perkiraan perkembangan baru (keroncong millenium). Tonggak awal adalah pada tahun 1879 [2], di saat penemuan ukulele di Hawai [3] yang segera menjadi alat musik utama dalam keroncong (suara ukulele: crong-crong-crong), sedangkan awal keroncong millenium sudah ada tanda-tandanya, namun belum berkembang (Bondan Prakoso).
Empat tahap masa perkembangan tersebut adalah[4]
(a) Masa tempo doeloe (1880-1920),
(b) Masa keroncong abadi (1920-1960), dan
(c) Masa keroncong modern (1960-2000), serta
(d) Masa keroncong millenium (2000-kini)
http://id.wikipedia.org/wiki/Keroncong
Menurutku  musik keroncong adalah musik yang identik dengan musik orang tua. Tapi seiring dengan perkembangan jaman sekarang musik keroncong dapat diubah menjadi lagu yang enak didengar oleh para pemuda maupun orang tua.

Musik populer

Musik populer adalah nama bagi aliran-aliran musik yang didengar luas oleh pendengarnya dan kebanyak bersifat komersial.
Musik populer pertama kali berkembang di Amerika Serikat pada tahun 1920 di mana rekaman pertama kali dibuat berdasarkan penemuan Thomas Edison, dibedakan dengan Musik Klasik, Musik Jazz, Musik Tradisional, Musik Blues, kemudian juga berkembang ke negara-negara lain sedunia.
http://id.wikipedia.org/wiki/Musik_populer
Menurutku musik populer adalah musik yang mudah dikenal dan mudah dilupakan.



Keroncong - Tembang Kenangan By Sundari Soekotjo